Rabu, 13 Februari 2013

Membuat Sprei/selimut Kasur

Kalau kalian sedikitnya bisa menjahit cobalah untuk belajar menjahit jahitan yang sederhana contohnya sprei kasur. Di bawah ini ada sedikit tutor untuk bisa kalian ikuti, model spreinya menggunakan karet elastis yang dipasang di tiap sudut sprei. Khusus tutor kali ini menjelaskan tentang bagaimana cara membuat sudut sprei yang menggunakan karet elastis, it's very easy  n simple.....yuk langsung lihat....


Obras atau jahit doble sekeliling pinggiran kain, gambar garis menyiku disetiap sudut, panjang garis ikuti menurut ketebalan kasur busa/springbed, di sini ketebalan kasurnya 15 cm








Buat garis diagonalnya untuk lipatan











Lipat kain tepat di garis diagonal tadi semat dengan jarum










Lipat ujung sudut lipatan ke atas atau ke bawah











Kalau saya enak melipatnya ke bawah











Nih lihat lipatannya pastikan segaris dengan garis yang ada di permukaan kain atas










Jahit tepat di atas garis











Jahitan harus mengenai pinggiran (obrasan) lipatan yang di bawah tadi














Beginilah tampaknya















Balikkan kain ke arah permukaan bagus maka akan tampak seperti ini










Siapkan karet elastis yang kecil (lebih mudah) atau yang berukuran 2 cm (lebih ribet) panjangnya 20-25 cm














Kalau karetnya ditarik panjangnya bisa menjadi dua kali lipat




















Semat dengan jarum ujung awal karet, tengah dan ujung akhir karet. Pasangkan jarum mesin di atas karet, dengan menarik karet hingga sejajar dengan kain siap untuk menjalankan mesin jahit















Jangan ragu untuk menghentikan mesin bilamana karet terasa kendur. Lanjutkan kembali menjahit bila jemari kita siap untuk menarik lagi karet
















Proses menjahit elastis sudah selesai....













Hasil jahitan berupa kerutan sepanjang karet elastis















Bila dilihat dari arah luar











Nih dilihat lebih dekat lagi











Lakukan langkah-langkah di atas untuk ketiga sudut lainnya. Wah....poko'e mudah deh.....coba saja.....


Selamat berkarya.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar